Selasa, 03 September 2019

Tanda Pangkat TNI AU Beserta Maknanya

Pangkat TNI Angkatan Udara (AU)

TNI Angkatan Udara atau disingkat TNI AU merupakan Pangkat Kehormatan untuk TNI Angkatan Udara yaitu berupa pangkat Masekal Besar dengan tanda bintang lima.
Pada TNI AU dipimpin oleh kepala Staf Angkatan Udara (KASAU). Angkatan Udara juga membagi kekuatan utamanya dalam dua komando operasi. Komando operasi pertama berada di Halim Perdanakusuma Jakarta (Koops AU I) dan komando operasi kedua (Koops AU II) terletak di Makassar.

Perwira Tinggi
Tanda pangkat TNI AU terdiri dari empat jenjang pangkat ditingkatan Perwira Tinggi TNI AU meliputi Marsekal atau disingkat Mars yang merupakan sistem pangkat tertinggi TNI AU dengan tanda empat bintang. Kemduian yang kedua yaitu pangkat Marsekal Madya atau disingkat Marsdya dengan tanda tiga bintang.
Selanjutnya yang ketiga yaitu Marsekal Muda atau disingkat Marsda atau disingkat Marsma dengan tanda dua bintang dan yang terakhir yaitu Marsekal Pertama atau disingkat Marsma dengan tanda satu bintang.

Perwira Menengah
Tanda pangkat TNI AU Perwira Menengah terdiri dari tiga pangkat di tingkatan Perwira menengah TNI Angkatan Darat meliputi yang tertinggi yaitu kolonel atau disingkat Kol.
Untuk pangkat Letnan Kolonel diberikan tanda tiga simbol. Kemudian yang ke dua yaitu Letnan Kolonel atau disingkat Letkol dengan tanda dua simbol dan yang terakhir yaitu Mayor atau disingkat May dengan tanda satu simbol.

Perwira Pertama
Terdiri dari tiga pangkat di tingkatan Perwira Pertama TNI AU meliputi Kapten atau disingkat Kapt dengan tanda tiga garis. Kemudian yang ke dua yaitu Letnan Satu atau disingkat Lettu dengan tanda dua garis dan yang terakhir yaitu Letnan dua atau disingkat Letda dengan tanda satu garis.

Pangkat TNI Angkata Udara (AU)

Bintara Tinggi
Terdiri dari dua pangkat di tingkatan Bintar Tinggi AU meliputi Pembantu Letnan Satu atau disingkat Peltu dengan tanda dua garis dan Pembantu Letnan Dua atau disingkat Pelda dengan tanda satu garis.

Bintara
Terdiri dari empat pangkat di tingkatan Bintara yang meliputi Sersan Mayor atau disingkat Serma dengan tanda empat garis panah. Kemudian yang kedua Sersan Kepala atau disingkat Serka dengan tanda tiga garis panah.
Selanjutnya yaitu Sersan Satu atau disingkata Sertu dengan tanda dua garis panah dan yang terakhir yaitu Sersan dua (Serda) dengan tanda satu panah.

Tamtama Kepala
Tamtama Kepala terdiri dari dari tiga pangkat di tingkatan. Tamtama Kepala meliputi Kopral Kepala atau disingkat Kopka dengan tanda tiga panah merah. Kemudian yang kedua yaitu Kopral Satu atau disingkat Koptu dengan tanda dua panah merah dan yang terakhir yaitu Kopral dua atau disingkat Kopda dengan tanda satu panah merah.

Tamtama
Terdiri dari tiga pangkat di tingkatan Tamtama TNI AU yang meliputi Prajurit Kepala atau disingkat Praka, dengan tanda tiga garis merah. Selanjutnya laitu Prajurit Satu atau disingkat Pratu, dengan tanda dua garis merah dan yang terakhir yaitu Prajurit Dua atau disingkat Prada dengan tanda satu garis merah.


Sumber : https://hot.liputan6.com/read/4022811/tanda-pangkat-tni-beserta-maknanya-bisa-dipahami-dengan-mudah

 

0 komentar:

Posting Komentar